Taman Singha Merjosari Malang : Wisata Murah Di Taman Multifasilitas

Taman Singha Merjosari merupakan taman yang terletak di Jalan Mertojoyo Selatan, kelurahan Merjosari, Malang. Dapat dikatakan bahwa taman ini memiliki fasilitas yang sangat lengkap. Keberadaannya yang sangat dekat dengan pemukiman warga membuat taman ini selalu ramai dikunjungi khususnya pada hari-hari libur.

Menurut keterangan yang ada, taman Singha Merjosari merupakan taman kota yang dibangun dengan konsep kriteria taman kota hijau. Taman yang rencananya mencapai luas 29.012 m2 ini, bertujuan untuk  memenuhi amanat UU Penataan Ruang, sebagai sarana interaksi sosial budaya, tempat bermain dan belajar bersama menuju kehidupan lestari. Menjadikan taman memiliki keseimbangan fungsi ekologis, hidrologis, kesehatan, sosial, ekonomi dan kesehatan.

Berlari di Taman Singha Merjosari

Berlari di taman Singha Merjosari. Foto : Skyscrapercity.com

Mayoritas pengunjung yang datang ke taman ini, bertujuan untuk berlari. Hampir setiap pagi dan sore pasti banyak pengunjung yang berlari mengelilingi taman ini. Luas taman yang cukup besar serta dibuatnya jalan yang melingkari tepi taman, membuat hal itu menjadi fasilitas tersediri bagi para pengunjung untuk bisa berlari di taman Singha Merjosari.

Aktivitas Gym di Taman

Aktivitas gym di taman. Foto : Kabarmlg com

Setelah selesai berlari biasanya pengujung melanjutkan variasi olahraga menggunakan alat-alat yang telah disediakan di taman ini. Pengunjung tidak perlu pergi ke tempat gym untuk dapat menikmati sensasi berolahraga dengan alat-alat gym.

Di taman ini ada tempat yang menyediakan fasilitas untuk pengujung dapat berolahraga layaknya di tempat gym. Namun pengunjung harus sedikit bersabar, sebab akan banyak pengunjung lain pula yang ingin menggunakan tempat ini, sehingga wajar jika tepat ini selalu ramai digunakan oleh pengunjung

Gazebo Tempat Bersantai

Gazebo taman tempat untuk bersantai. Foto : Wisataceper.blogspot.com

Di taman ini juga berdiri beberapa gazebo yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk bersantai sembari menikmati indahnya taman Singha Merjosari. Gazebo ini juga biasa digunakan pengunjung sebagai tempat untuk ngopi dan makan-makan. Hal ini tidaklah aneh, banyak toko di sekitar taman Singha Merjosari yang menjual berbagai makanan dan minuman.

Taman Bermain Anak-Anak

Taman bermain anak-anak. Foto : Hardiyantowibowopal.blogspot.com

Selain menyediakan tempat untuk berolahraga, taman Singha Merjosari juga menyediakan fasilitas bermain untuk anak-anak. Sehingga para pengunjung tidak perlu khawatir jika berkunjung ke taman ini bersama dengan buah hati.

Bermain Pasir Layaknya di Pantai

Bermain pasir. Foto : Hardiyantowibowopal.blogspot.com

Ada sebuah area yang di buat sedemikian rupa sehingga menyerupai tanah pepantaian. Tempat ini penuh dengan pasir-pasir putih yang sengaja di letakkan di sebuah area yang dibatasi oleh batu-batu besar yang bisa digunakan untuk bermain pasir layaknya di pantai. Hal ini tentu akan menciptakan suasana baru dimana pengunjung dapat bermain pasir di tengah pemandangan taman yang asri.

Terapi Kesehatan

Terapi kesehatan. Foto : Hellosehat com

Keunikan taman ini yaitu adanya fasilitas untuk pengunjung dapat berterapi. Ada suatu area yang penuh dengan bebatuan yang digunakan untuk berterapi pada telapak kaki. Kebanyakan pengunjung yang menggunakan fasilitas ini adalah pengunjung yang telah lanjut usia, meskipun tidak sedikit pula dari pengunjung remaja yang ikut menikmati terapi alami ini.

Menikmati Indahnya Taman dengan Skybike

Bermain Skybike di taman. Foto : Malangvoice com

Satu lagi fasilitas menarik yang membuat pengunjung sangat antusias untuk mengunjungi taman ini, yaitu wahana bermain Skybike. Biasanya Skybike baru dapat digunakan oleh pengunjung sekitar pukul 09.00. sekali lagi pengunjung yang ingin menikmati bermain Skybike ini tentunya harus bersabar dan antri dengan pengunjung lain. Pasalnya akan banyak pula pengunjung yang ingin menikmati keindahan taman dengan Skybike ini.

Bagi anda yang ingin berlama-lama ditaman ini, tidak perlu khawatir jika ingin buang hajat. Karena taman ini juga dilengkapi dengan toilet yang memudahkan para pengunjung yang ingin buang hajat. Untuk menikmati semua fasilitas taman Singha Merjosari ini, pengunjung hanya cukup membayar uang parker kendaraan saja yaitu sebesar Rp 2000,- untuk sepeda motor dan Rp 3000,- untuk mobil. Cukup murah bukan untuk bisa bersenang-senang di taman Singha Merjosari ini?

Ya tentunya hal ini adalah sebuah fasilitas dari pemerintah untuk mewujudkan taman yang multifungsi. Namun perlu di ingat bagi para pengunjung taman untuk tetap menjaga keindahan taman dengan tidak membuah sampah sembarangan hal ini juga ditegaskan dengan banyaknya peringatan di taman Singha Merjosari Malang ini.

Jika Anda berkunjung ke Malang, sempatkanlah berkunjung ke taman Singha Merjosari ini. Anda dapat berwisata murah dengan fasilitas yang sangat lengkap.

 

comments powered by Disqus

Related Posts

Boekit Tinggi Daramista : Wisata Alam Baru Di Pulau Madura

Boekit Tinggi Daramista adalah salah satu wisata alam yang terletak di kabupaten Sumenep, Madura. Wisata alam ini merupakan sebuah bukit yang telah di modifikasi agar telihat lebih indah dan menarik.

Read more

Gili Labak : The Hidden Paradise Di Ujung Pulau Madura

Pulau Gili Labak terletak di kabupaten Sumenep Madura, Jawa Timur. Pulau ini sering di sanding-sandingkan dengan pulau Lombok yang memiliki keindahan alam bawah laut yang sangat mempesona.

Read more

Pagi Hari di Sebuah Taman Kecil

RPTRA Taman Sawo dulunya kumuh dan tempat para ABG mojok pacaran di kala malam hari Minggu, 25 September 2016, kebetulan saya ada di Rumah mertua di bilangan Cipete Utara Jakarta Selatan.

Read more